Sunday, December 30, 2018

Tafsir Sufi Surah Demi Masa, Wal Ashri



Wal Ashri yakni Demi masa. Ada satu pertanyaan yang menarik, Mengapa Tuhan bersumpah dengan masa? Mengapa Tuhan tidak bersumpah atas diriNya sendiri atau atas namaNya? Sebenarnya apa yang dimaksud dengan masa (al-Ashri). Di sini. al-Ashr berasal dari ad-Dahr yang juga terkait dengan persoalan konteks masa. Dalam hadits dijelaskan bahwa ad-Dahr merupakan salah satu dari nama Tuhan. Oleh karena itu dapat dipahami bahwa sebenarnya Tuhan bersumpah atas namanya sendiri. Tuhan tidak bersumpah atas sesuatu di luar diriNya.

Salah satu hadis dari Rasulullah saw,jangan pernah engkau mencela masa, karena sesungguhnya Allah adalah ad-Dahr (Allah adalah masa itu sendiri). Maksudnya masa atau ad-Dahr adalah salah satu nama dari nama-nama Ilahi.

Coba perhatikan jam yang kita gunakan! Apakah yang dimaksud dengan masa atau waktu di sini adalah jam? Jika kita teliti lebih dalam, kita akan tahu bahwa masa atau waktu tak bisa dibagi di realitas eksternal. Jika kita membagi waktu selama 24 jam, pembagian itu berdasarkan atas  pembagian kita di alam mental, demi memudahkan kita dalam mengatur kehidupan keseharian.

Pernahkah kita tahu kapan pukul 01.00 dan tepat pukul 01.00? Maksudnya apakah kita pernah benar-benar hadir di potongan waktu pukul 01.00? Biasanya kita menjawab pertanyaan ini sambil melihat posisi jam yakni saat jarum jam menunjukkan pukul 01.00. Namun soal kehadiran sebenarnya adalah hanya terkait dengan masa sekarang ini, dan bahkan ‘sekarang’ ini tidak bisa kita bagi, misalnya dalam rentang waktu satu menit dari detik nol (0) hingga 60 detik, lalu saya membagi dua, masing-masing menjadi 30 detik, kemudian dari 30 detik saya bagi lagi menjadi dua bagian, dan demikian selanjutnya dibagi lagi terus menerus, dan kita tidak mungkin benar-benar berada di dalam potongan pembagian tadi, sebab yang ada hanya masa sekarang ini, bahkan ketika saya menyebut ‘sekarang’ itu pun sudah berlalu.

Jadi yang disebut dengan sekarang atau kehadiran dalam realtime senantiasa diapit oleh dua hal: yaitu masa lalu dan masa datang. Yang lalu sudah terlewati sementara masa yang akan datang belum tiba, dan dua hal tersebut terus menerus berdampingan seperti itu dalam mengapit masa sekarang. Masa sekarang diapit oleh yang telah berlalu dan belum terjadi.

Dengan demikian, sangat sulit memahami masa. Sulit membayangkan kapan kita benar-benar berada di kondisi sekarang ini yakni realtime. Semua manusia telah melewati hal yang sudah terjadi sedangkan yang akan datang belum terjadi. Masa adalah kehadiran eksistensi kita di dalam realtime. Artinya, Tuhan mengajarkan kepada kita agar bisa hadir di realtime sekarang ini, sehingga kita benar-benar ada pada realtime.

Jika kita benar-benar sadar berada di masa kini, dan al-Ashr adalah salah satu dari nama Tuhan (wal Ashri), maka kesadaran masa kini seharusnya menjadi kesadaran bersama Tuhan. Itu sebabnya mengapa dalam ayat selanjutnya, ‘sungguh manusia benar-benar dalam kerugian’, karena kebanyakan manusia, apakah bersama masa lalu atau bersama yang akan datang, apakah kesadaran kita dibangun dengan angan-angan yang belum terjadi atau kesadaran kita adalah kesadaran yang belum ‘move on’ sehingga hidup dengan masa lalu yang telah terjadi. Kebanyakan manusia merugi karena berada di masa lalu atau di berada di masa yang akan datang. Islam mengajarkan kita agar senantiasa bisa berada di realtime saat ini. Dan berada di realtime pilihannya ada dua, apakah bersama Tuhan atau selain diriNya.

Jika kita hubungkan dengan konteks masa, seharusnya kita selalu berzikir sehingga masa sekarang kita senantiasa bersama Tuhan. Maksudnya zikir itu sudah seharusnya kita lantunkan terus-menerus sehingga kesadaran Ilahi  tetap berada di dalam realtime. Quran mengatakan ‘dirikanlah solat untuk mengingat-Ku’ kemudian di ayat lain dikatakan ‘ingatlah Allah dengan zikir sebanyak-banyaknya’ sehingga kesadaran Ilahiah terus hadir di dalam diri kita.

Dalam surah ini Tuhan mengajarkan bahwa esensi diri yang paling sejati  adalah apa yang kita miliki saat ini. Kesadaran kita sekarang ini seharusnya bersama Allah swt. Oleh karena itu masa yang dimaksud bukan masa ciptaan manusia dalam sebutan jam, karena waktu dalam pengertian jam sengaja kita ciptakan untuk mengatur ritme kehidupan kita, sementara waktu itu bukan jam tetapi kesadaran kita untuk hadir dalam konteks ‘sekarang’ ini.

Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian’, karena memang kebanyakan kita tidak bersama Tuhan akan tetapi apakah kita bersama masa lalu atau bersama masa yang akan datang. Kita dikuasai oleh angan-angan kita sendiri atau kita belum bisa move on terhadap apa yang terjadi dan itu yang mengganggu kebersaaan kita dengan Tuhan di realtime masa sekarang.

‘Kecuali orang-orang yang beriman dan beramal sholeh’ maksud iman disini adalah kesadaran secara terus-menerus. Jadi maksud pengecualian disini ‘kecuali orang-orang yang beriman’ adalah orang-orang yang terus-menerus bersama Tuhan. Tentu implikasi kesadaran Ilahiah adalah ‘amal sholeh’. Sebab itu Quran tidak pernah memisahkan dua hal tersebut. Keimanan terkait dengan kesadaran dan amal soleh terkait dengan perbuatan sehingga keduanya harus berkelindan. Kebanyakan orang hanya mementingkan iman sedangkan yang lain hanya mementingkan amal saja.

Saling menasehati dalam kebenaran dan saling menasehati dalam kesabaran’. Yang senantiasa terpanggil untuk saling menasehati adalah yang senantiasa berada di dalam masa. Orang yang tidak bersama Tuhan, jika memberikan suatu nasehat, nasehat itu tidak berasal dari dalam dirinya karena orang itu tidak bersama Tuhan. Suatu nasehat tidak akan memberikan efek jika si pemberi nasehat itu senditi tidak mengamalkannya. Misalnya orang tua menasehati anaknya untuk sholat tetapi orang tua tersebut tidak sholat, maka anaknya tidak akan ikut nasehat tersebut.

Dan yang menarik ialah surah ini ditutup dengan aspek sabar, Maksudnya memiliki kesadaran terus menerus di realtime membutuhkan kesabaran yang luar biasa karena saat berhadapan dengan suatu fenomena, kita sedang diperhadapkan dengan tiga kesadaran; fisik, psikis, dan Ilahiyah. Dan di dalam realtime kita, sebenarnya kesadaran manakah yang mendominasi diri kita diantara ketiga kesadaran tersebut?!

Saturday, December 29, 2018

Fenomenologi Mal dan Ideologi



Bagi anda yang sering  mengunjungi Mal-Mal besar di Jakarta. Sangat mudah menjumpai beragam jenis manusia dari berbagai latar belakang ideologi dan pemikiran. Bahkan tak perlu mewawancarai satu persatu untuk menanyakan prihal keyakinan mereka. Pakaian yang mereka gunakan sedikit banyaknya menjelaskan seperti apa keyakinan mereka. Dan akan nampak lebih mudah lagi jika pengunjung Mal tersebut sudah menggunakan simbol-simbol tertentu yang  menegaskan keyakinan mereka.

Mulai dari pakaian yang terbuka sampai pakaian tertutup dan bercadar pun sangat mudah kita jumpai. Mereka para pengunjung memanfaatkan fasilitas Mal sebaik mungkin sambil bercengkrama bersama keluarga dan sahabat. Para pengunjung yang berbeda ideologi larut dalam irama suguhan-suguhan Mal. Tak terlihat perbedaan mencolok sebagai pengunjung Mal. Perbedaan suku, ideologi, dan pemikiran bukan menjadi penghalang sebagai pengunjung Mal.

Ornamen-ornamen Mal akan tampak berbeda di saat mendekati hari-hari besar. Menjelang hari raya Idul Fitri akan dihiasi dengan ornamen islami dan musiknya pun berubah. Demikian halnya sekarang ini, menjelang perayaan natal, Mal-Mal akan dihiasi dengan asesoris natal. Meski demikian, pengunjung Mal masih tetap sama dan tidak berubah. Masih dikunjungi dari berbagai kalangan dan dengan latar pemikiran yang berbeda.

Ada pertanyaan terbesik di benak saya, bagaimana jika fenomenanya terbalik? Kira-kira akan seperti apa jika lapak-lapak yang ada di Mal tersebut menjual lapak-lapaknya dengan lebel ideologi tertentu. Misalnya ‘Mie Instan Islami’, ‘Mie Goreng Natal’, ‘Mie Siram Budhis’, dan demikian halnya dengan lapak-lapak lainnya dari berbagai jenis merek. Apakah masih bisa ditemukan pengunjung yang sama dan masih dikunjungi dari berbagai kalangan? 

Memang tak mudah untuk memastikan jawabannya namun fakta menunjukkan hampir tidak ada lapak di Mal yang mengawinkan antara dagangan dan ideologi. Sebab jika relasi dagangan dan ideologi di Mal-Mal benar-benar memberikan keuntungan, tentu akan menjadi incaran kaum kapitalis mengubah Mal-Mal yang ada menjadi Mal-Mal ideologi.

Fenomenologi Mal ingin menegaskan –baik itu kita menerima atau menolaknya- bahwa kita semua adalah manusia moderen. Baik itu modernitas kita maknai sebagai sifat personal, sosial, atau pun budaya, pada akhirnya kita semua adalah manusia moderen. Namun hal yang menarik karena satu sisi, keberagamaan masih bisa hadir di tengah-tengah kemegahan Mal-Mal yang indah dan mewah.

Berangkat dari pemaparan sebelumnya, kita akan menyelami satu pertanyaan dan persoalan baru, apakah agama dan modernitas bisa menyatu? Agama manakah yang mampu mempersatukan antara modernitas dan keberagamaan? Tentu tak semua keyakinan mampu berjalan berbarengan dengan modernitas. Keberagamaan yang bisa berjalan berbarengan dengan modernitas adalah yang menempatkan esensi agama dalam aspek ruhaniah dan spiritual. Namun mereka yang menempatkan esensi agama hanya pada aspek zahir dan lahiriyah semata tidak akan mampu bersaing dengan ruang-ruang modernitas yang mengalami percepatan luar biasa.    

Fenomena lain yang sangat menarik untuk kita perhatikan tentang kehadiran seorang pria muslim dengan pakaian khas muslim arab di Aljazair yang akan menghancurkan patung karya seniman Perancis 1898. Ketika orang muslim itu dengan kampak yang ada di tangan kanannya ingin menghancurkan patung yang telah ada sejak lama, serentak orang-orang sekitarnya melempari orang itu dengan batu agar orang itu menghentikan tindakannya merusak patung. Fenomena yang lucu namun memberikan pesan yang luar biasa kepada kita semua.

Pria muslim itu mewakili budaya dan pemikiran tertentu dan orang-orang yang melempari pria muslim tersebut yang juga notabene orang-orang muslim Aljazair mewakili budaya dan pemikiran tertentu. Pria tersebut meyakini patung di realitas eksternal mesti dihancurkan sedangkan muslim lainnya meyakini bahwa yang mesti dihancurkan adalah patung yang ada di dalam diri kita sendiri yaitu egoisme, takabbur, dan kejahilan. Pria muslim itu mewakili islam literal dan puritan dan muslim lainnya mewakili islam transenden dan sufistik.

Benar! Agama dan keberagamaan lebih kompleks dari persoalan Mal. Mal tidak akan mungkin menggambarkan segala hal yang ada di dalam agama. Namun setidaknya, kita bisa belajar dari fenomenologi Mal, ternyata keberagamaan akan nampak indah jika masing-masing pemeluk agama dan keyakinan menyadari batas-batas eksistensi mereka masing-masing.

Sebab agama dan keberagamaan tampak berbeda jika memasuki ranah yang lebih kompleks dimana tingkat persaingannya lebih tinggi dan ketat, seperti dalam ranah politik. Wajah agama dan keberagamaan ketika kawin dengan agenda-agenda politik nampak lebih menegangkan dan tanpa kompromi.

Satu hal yang mesti kita sadari bahwa esensi agama adalah pilihan dan kesadaran. Memaksakan jargon-jargon agama ke ranah politik, bukan hanya akan membuat chaos dalam masyarakat, namun juga akan membuat agama menjadi tak bermakna.           

Friday, December 28, 2018

Saat Satu-Satunya Kemewahan adalah Kesederhanaan



“Mengapa ada orang yang berjalan tanpa alas kaki, sambil mengitari pinggiran jalan-jalan kota. Kira-kira apa yang sedang ada di benak mereka? Mengapa mereka seolah tak pernah peduli dengan kehidupan kemegahan orang-orang moderen?” pertanyaan ini selalu hadir, setiap kali melihat orang-orang Baduy menelusuri keramaian sudut-sudut kota Jakarta. 

Pertanyaan tentang “apa yang ada di benak mereka” hampir-hampir tak kan pernah terjawab dengan baik, terkecuali ada saat, kita benar-benar mampu hadir di dalam kehidupan mereka.

Pengalaman adalah guru terbaik. Pengalaman tak hanya memberikan pengetahuan, tapi yang lebih penting, membuahkan aroma dan cita rasa. Salah satu pesan di dalam filsafat jawa menjelaskan, “roso, boso”, rasa adalah bahasa. Kalau kata orang-orang Sufi, “ilmu adalah kehadiran”. Orang-orang yang tak hadir, hakikatnya tak mengetahui. Karena orang-orang yang tak hadir tak mampu merasakan cita rasanya.

Kegiatan Omah Budaya Wulangreh, “Be Baduy” adalah satu kegiatan yang dirancang untuk mencoba mendekati kehidupan orang-orang Baduy secara dekat dan tanpa ada jarak. Kita dihimbau selama sehari semalam menjadi orang Baduy. Tanpa alas kaki, tanpa listrik dan teknologi, tanpa sabun dan sampo, tanpa kamar mandi sebab ‘kali atau sungai’ satu-satunya pilihan dalam melepaskan hajat-hajat kita.

Meskipun sehari semalam tak kan mewakili kehidupan orang-orang Baduy yang sudah berlangsung lama. Entah sudah berapa lama. Tapi tugas saya hanya mencoba mendekati kehidupan mereka, sedekat hembusan udara sepoi-sepoi yang menembus pori-pori tubuh.

* * * * *

Subuh hari, saat malam berangsur-angsur meninggalkan kegelapannya, saya bersama rombongan berangkat menuju tempat yang paling hening di singgasana orang-orang Baduy. Dan kira-kira sejam mendekati tempat tujuan, mata kita mulai dimanjakan dengan keindahan alam. Gunung, sawah, pepohonan, ciutan burung, dan udara yang masih segar tanpa polusi. Seluruhnya menjadi satu kesatuan yang paling utuh, membentuk nada-nada simfoni keindahan alam.

Kami memutuskan membuka kaca jendela mobil. Mematikan mesin pendingin dan menghidupkan angin sepoi-sepoi yang menembus masuk ke ruangan mobil yang kami tumpangi. Angin sorgawi yang sesekali menebarkan aroma tanah. Dan terkadang mencium wangi asap dedaunan yang sengaja dibakar di rumah-rumah warga.

Jalan yang kami lalui, sesekali melewati pendakian, lalu penurunan. Seperti menelusuri tanah perbukitan. Luas jalan tak begitu luas. lebar jalan selebar dua kendaraan roda empat. Jadi kadang mesti tiba-tiba harus berhenti sejenak, karena lubang-lubang jalanan begitu besar. Terkadang jalan terbaik ialah harus membiarkan kendaraan lain yang sedang berpapasan agar bisa melintas terlebih dahulu.

Satu pertanyaan kembali melintas di benakku. Mengapa disepanjang perjalanan ini, saat mendekati singgasana Baduy, tak ada satu pun orang-orang Baduy yang saya saksikan? Mengapa justru sudah sedekat ini, tapi tak satu pun orang-orang Baduy melintas di jalanan?

Hingga saat kami benar-benar tiba di lokasi Baduy. Tempat pemberentian akhir kendaraan. Tempat terakhir menggunakan alas kaki. Sepatu, sendal, dan kaos kaki mesti dikembalikan ke singgasana ke moderenan sebab di sini hanya memperkenankan alas kaki yang paling purba, telapak kaki kita sendiri. Di tempat inilah saya bisa menyaksikan kehidupan ‘Baduy Luar’.

Awalnya kikuk, tak tahu mesti bagaimana melangkah tanpa alas kaki di atas tanah liat yang bebatuan. Tapi saat berpapasan dengan orang Baduy, saya mulai belajar bagaimana cara mereka melangkah dan menginjakkan kaki. Karena kontur tanah yang berbukit, sesekali mesti berpegangan pada ranting atau batu agar tidak kepeleset, apalagi sampai jatuh.

Dan kami terus berjalan, tanpa alas kaki, menelusuri jalan-jalan yang hanya bisa dijalani oleh para pejalan menuju Baduy dalam yang paling terdalam dengan kedalamannya. Sejenak benakku seketika hening, terkesima oleh keindahan kupu-kupu dan capung-capung yang menari-nari bagai peri, seolah ingin menyertai setiap langkah keheningan. Seolah mereka sedang bercerita tentang kejernihan air dan keaslian ekosistem yang belum terjamah sama sekali oleh keserakahan manusia.    

Setelah berjalan kurang lebih satu jam, kami tiba di jembatan bambu. Jembatan inilah sebagai pemisah antara Baduy dalam dan Baduy luar. Di Jembatan inilah pemisah antara tradisi dan modernitas, antara keramaian dan keheningan, antara kemegahan dan kesederhaan.

Rasa haru dan hening saat pertama kali kaki-kaki menyentuh jembatan bambu ini. Seolah baru kali ini benar-benar memiliki kesadaran menyatu dengan alam. Keheningan diri dan keramaian simfoni alam melalui suara gemercik air yang tak pernah berhenti. Arus air sungai yang tak begitu deras, saat menerpa bebatuan, dedaunan dan ranting-ranting pohon di pingggiran sungai, mampu menghasilkan suara keindahan keheningan.

* * * * *

Akhirnya kami tiba di lokasi yang dimaksud. Di rumah salah satu warga Baduy dalam. Kami langsung bergegas ke sungai. Mencuci telapak kaki yang telah dipenuhi dengan lumpur.

Saat pertama kali mencelupkan kaki di pinggir sungai, rasa lelah dan capek seketika sirna, terbayar dengan kejernihan air sungai dan dinginnya air memberikan relaksasi ke seluruh tubuh. Sambil membersihkan kaki, sesekali memandangi dasar sungai yang nampak terlihat dengan mata telanjang.
Usai membersihkan kaki. Saya kembali ke rumah Aki (tempat kami menginap). Dan sebelum masuk rumah, kaki mesti dibersihkan lagi dengan air yang telah disediakan di halaman rumah. Saat berada di dalam rumah, pilihan terbaik adalah  merebahkan diri sejenak, sambil mengamati rumah yang didesain dari bambu. Rumah panggung bambu yang tanpa paku.

Hal yang ditunggu-tungu akhirnya datang juga. Makan siang sudah siap. Nasi, sayuran, lalapan, sambel dan ikan kering. Menu mereka setiap hari memang seperti ini. Entah mengapa, makan siang waktu itu masih terasa hingga kini. Makan siang yang sesederhana mungkin namun nikmatnya tak terkira. Boleh jadi karena pengaruh lelah ditambah dengan lapar yang membuat segalanya terasa nikmat.

Kata Maulana Rumi:

Sungguh, lapar adalah Sultan dari segala obat.
Semayamkan lapar dalam jiwa,
Jangan anggap ia sebagai kehinaan.

Lapar menjadikan segala yang tak menyenangkan,
Jadi menyenangkan.
Tanpanya, segala yang menyenangkan tertolak.

Tuhan menganugerahkan lapar kepada orang-orang pilihanNya,
Sehingga mereka menjadi singa-singa perkasa.

Lapar memberikan kenikmatan,
Bukan makanan manis yang segar,
Lapar menjadikan roti Barley lebih manis dari gula.

 Usai makan siang, masing-masing dari kami mencari tempat rebahan yang paling nyaman. Saya memilih di sudut teras agar mampu memandangi pohon-pohon yang tinggi. Menyaksikan bulir-bulir air hujan yang mengalir dari atas atap hingga jatuh ke tanah. Atap rumah yang terbuat dari daun-daun dan ranting pohon sagu.

Seketika suasana menjadi hening. Tawa dan bicara sesekali terhenti sejenak. Seolah semua menikmati keheningan yang paling hening. Menyadari betapa keindahan, kemurnian, kesejukan, kesederhanaan, kepolosan, dan kejernihan bisa bersatu padu merangkai makna-makna menembus ruang dan waktu. Dan hanya menyisakan satu pertanyaan, “selama ini kita dimana?”

* * * * *

Menjelang maghrib. Di sini, gradasi kegelapan begitu nyata. Kita benar-benar bisa menyaksikan bagaimana cahaya sirna dan kegelapan datang secara perlahan-lahan. Tak ada penerang listrik yang menerangi kehidupan orang-orang sini. Karena orang-orang Baduy dalam sendiri yang tak menginginkan keberadaan listrik. Seolah mereka menyadari, seketika listrik masuk, berarti sama saja menyerah kepada kehidupan modernitas.

Maghrib usai. Malam sudah mulai menampakkan dirinya dalam kegelapan. Makan malam bersama ditemani dengan satu penerangan cahaya dari sumbu api dengan bahan bakar minyak goreng yang sudah tidak digunakan lagi. Seperti biasa, usai menyantap makan malam, masing-masing kembali mencari sandaran. Menghayati kegelapan sebagai satu-satunya cahaya.

Malam itu kami berdiskusi tentang orang-orang Baduy, tentang keheningan diri hingga pengenalan diri, sambil menyaksikan kunang-kunang mengitari pepohonan dan dedaunan. Kami melewati malam dalam kebersamaan dengan keheningan. Menyelusuri makna-makna jiwa yang terjerat dalam kepalsuan kebisingan kota.

Malam yang semakin malam. Dingin mulai menyelimuti keheningan jiwa. Sebagian dari kami mencoba menembus dinginnya malam dengan menelusuri anak sungai. Meniru orang-orang Baduy yang mencari ikan di malam hari dengan sebilah golok. Memang agak sulit memahami, bagaimana ikan yang hanya sebesar ibu jari, justru ditangkap dengan sebilah golok. Dan itu pun dilakukan di kegelapan malam hari.   

Bagi kita orang kota yang terbiasa terang dengan pencahayaan lampu, saat lampu padam, mungkin sebagian dari kita akan merasa sesak nafas. Segera mencari lilin agar bisa melihat sesuatu dalam kegelapan. Sebab kita tak kan pernah bisa memahami bagaimana melihat sesuatu di dalam kegelapan malam. Saat satu-satunya cahaya adalah kegelapan. Kata Suhrawardi, “gelap adalah cahaya dengan intensitas cahaya yang sangat rendah”.

* * * * *

Waktu pun berganti. Malam mulai meninggalkan kemegahannya dalam gelap. Cahaya matahari mulai menampakkan dirinya menyinari keindahan tanah Baduy. Tak terlihat lagi kedap-kedip cahaya kunang-kunang.

Di pagi hari. Orang-orang Baduy sudah nampak sibuk. Ada yang mengambil air di sungai. Ada yang langsung ke ladang. Saya turut menyertai mereka mengambil air di sungai. Bambu manjadi alat yang cukup praktis untuk mengambil air dari sungai. Saat bambu ditenggelamkan ke sungai, air akan masuk ke ujung bambu yang sengaja dilubangi.

Saat pagi hari, khususnya di pedesaan, umumnya kita akan melihat anak-anak berseragam putih-merah berjalan berbaris di pinggiran jalan menuju sekolah. Tapi di Baduy dalam, pemandangan seperti itu tak kan pernah ditemukan. Anak-anak di sini tak bersekolah. Tak ada proses pembelajaran secara formal. Anak-anak tak diajarkan bagaimana cara membaca dan menulis.

Sekolah mereka adalah alam semesta. Guru mereka kedua orang tua mereka sendiri. Sejak kecil, mereka sudah menemani Ayah ke ladang atau menemani Ibu ke sungai. Atau menemani kedua orang tua mereka ke hutan mencari sayuran dan tanam-tanaman.

Di pagi yang indah itu, kami diberi kesempatan berjalan-jalan menelusuri anak-anak sungai dan sesekali melewati pepohonan yang lebat dan tinggi, tanaman yang menjalar, dan batu-batuan yang besar seperti memasuki area hutan. Meskipun menurut mereka, jalur yang kami lalui bagi mereka belum termasuk bagian dari hutan.

Di sepanjang jalan, si Aki menjelaskan tanaman dan pepohonan yang kami jumpai.  Menjelaskan satu persatu khasiat dan kegunaannya. Bukan Cuma itu, bahkan mengajarkan bagaimana cara memakannya. Satu hal yang tak pernah saya lupakan, menjumpai satu tanaman, dan cara memakannya pun cukup unik. Mulut kita mesti langsung mengunyah tanaman tersebut tanpa memetiknya terlebih dahulu. Mulut kita yang langsung memetik dan sekaligus mengunyahnya.

Akhirnya saya mengerti, hal yang paling penting bagi anak-anak mereka adalah menerima pengetahuan secara langsung dan turun temurun dari nenek moyang mereka. Mereka tak pernah menuliskan pengetahuan mereka. Satu-satunya jalan menjaga tradisi Baduy adalah dengan  mewariskan secara langsung apa yang mereka tahu ke anak cucu mereka.   

* * * * *

Perjalanan ini menyisakan satu pertanyaan penting dalam diri saya, manakah kehidupan yang sebenarnya? Apakah kehidupan Baduy atau kehidupan moderen? Apakah hidup dalam tradisi purba lebih memberikan arti kemanusiaan kita atau hidup di jantung modernitas lebih memberi arti dan makna kehidupan?

Menurut saya, intinya adalah bagaimana kita mampu menemukan kesejatian diri kita sendiri. Kita mesti memahami hidup dalam kepalsuan dan hidup dalam kesejatian. Menemukan kepalsuan diri akan membantu kita memahami hidup dalam kesejatian diri. Oleh karena itu, hidup dalam kebaduyian atau kemoderenan, keduanya tak kan memberikan jaminan terhadap diri kita dalam menemukan kesejatian dan kepalsuan. Tanpa ada penyelaman dan penggalian terhadap diri kita sendiri, pada akhirnya semuanya akan sama saja.

 Tapi hidup di jantung arus modernitas bukan hal yang mudah. Persaingan dan percepatan dalam segala aspek kehidupan adalah problem utama manusia moderen. Kedua hal tersebut tak kita temukan dalam kehidupan Baduy. Sebab mereka lebih mengagungkan kepolosan, ketulusan, kesederhanaan, dan yang paling utama kehidupan yang menyatu dengan alam semesta. Namun sebaliknya dalam kehidupan moderen, persaingan dan percepatan justru pemicu menjebak manusia dalam kepalsuan, memaksa manusia hidup dalam keserakahan, paradoks, ambigu, dan berujung dengan keterasingan.

Sebab itu, kita mesti bersyukur sesyukur-syukurnya. Tuhan masih menyisakan kepada kita hingga saat ini, kehidupan orang-orang Baduy. Sebab kita bisa bercermin kepada orang-orang Baduy atas nilai-nilai kemanusiaan yang kita junjung selama ini. Apakah benar nilai-nilai itu masih melekat kepada kita atau sudah terasing digilas oleh arus modernitas yang meniscayakan persaingan dan percepatan.

Saya masih ingat pesan indah orang-orang Baduy kepada kaum mereka sendiri. Kata salah satu dari mereka, “saya tidak takut anda berjalan-jalan melihat dunia luar, namun yang aku takutkan kalau anda sudah tidak memahami, siapakah jatidiri kalian sebenarnya? Karena pada saat itu, anda tidak akan tahu lagi kemana jalan pulang”.

Orang-orang Baduy tetap memilih kemurnian dan kesederhaan. Bahkan satu-satunya kemegahan yang mereka miliki adalah kesederhaan itu sendiri.


Terima Kasih
Muhammad Nur Jabir